China Khawatirkan Rencana Korut Luncurkan Roket

 


BEIJING - China menunjukan kekhawatirannya mengenai rencana Korea Utara (Korut) untuk meluncurkan satelit ke luar angkasa. Menurut China, Korut bersama pihak lain yang bersitegang harus menghindari ketegangan.

Pihak China yang diwakili oleh Wakil Menteri Zhang Zhijun, menemui Duta besar Korut untuk China Ji Jae Ryong untuk menunjukan kekhawatiran pemerintahnya atas rencana peluncuran satelit.

"Pemerintah China harapkan semua pihak untuk tetap tenang dan harus menahan diri serta menghindari ketegangan," ungkap Wakil Menteri Zhang Zhijun kepada Dubes Korut Ji Jae Ryong seperti dikutip Xinhua, Sabtu (17/3/2012).

Rencananya, peluncuran satelit itu akan dilakukan bertepatan dengan hari ulang tahun ke-100 dari pendiri Korut Kim Il-Sung, pada 15 April mendatang. Pihak Korut menilai peluncuran satelit itu adalah bentuk program luar angkasa mereka yang damai dan di luar dari perjanjian pelucutan senjata apapun.

Memang sebelumnya Korut dan AS telah menyepakati perjanjian pelucutan senjata yang ditukar dengan bantuan makanan dari Negeri Paman Sam. Namun AS beserta dengan Korea Selatan (Korsel) mengatakan, bahwa tekonologi roket ke luar angkasa itu, mendahului kegunaannya.

Selain itu, AS dan Korsel mengecam program satelit Korut sebagai bentuk samaran dari Negeri Komunis tersebut sebagai sebuah cara untuk melakukan uji coba misil mereka, yang bertentangan dengan resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB).

Korut bulan lalu, sepakat untuk menunda program pengayaan uraniumnya, termasuk melakukan moratorium uji coba rudal jarak jauh serta tes nuklir yang mereka miliki. Sebagai gantinya, Korut akan mendapatkan bantuan makanan dari AS.

Dengan adanya rencana peluncuran satelit ini, bisa jadi perjanjian yang disepakati antara AS dan Korut ini akan batal. Menurut ahli senjata nuklir Korut Daniel Pinkston, AS kemungkinan besar akan membatalkan pengiriman bantuan makanan tersebut.

1 komentar:

{ Unknown } at: March 18, 2012 at 1:34 PM said...

kapankah perang berakhir dan kedamaian terjaga??

Post a Comment