Planet HD 40307 G




Astronom berhasil menemukan enam planet baru mirip Bumi yang mengorbit bintang HD 40307 yang berjarak 43 tahun cahaya di selatan konstelasi Pictor. Bintang HD 40307 merupakan sebuah bintang katai tua atau kerdil yang berwarna oranye. Salah satu dari enam planet yang ditemukan berada pada zona layak huni atau yang sering disebut dengan habitable zone. Astronom juga myakini bahwa di planet tersebut juga terdapat air berwujud cair.

Keenam planet yang ditemukan tersebut ditemukan dengan menggunakan instrumen HARPS (High Accuracy Radial velocity Planet Searcher) yang berada pada teleskop ESO 3.6m di La Silla, Chile. Teleskop tersebut mampu mendeteksi goyangan kecil dari sebuah bintang yang disebabkan oleh tarikan gravitasi dari planet yang mengorbitnya. Dengan dipimpin oleh Mikko Tuomi dari University of Hertfordshire Centre for Astrophysics Research, Inggris, tim peneliti mempelajari data yang dihasilkan oleh HARPS dan telah mengidentifikasi tiga eksoplanet di sistem bintang HD 40307. Planet yang ditunjukkan dengan huruf e, f, dan g disebut dengan Super Earth dan planet dengan simbol huruf g membuat para astronom begitu bersemangat untuk menelitinya sebab setelah mereka melakukan pengamatan dan perhitungan secara rinci tentang orbitnya, mereka yakin bahwa di sana terdapat air dalam wujud cair dan orbitnya juga layak huni.

Selain itu planet g ini berada cukup relatif jauh dari bintangnya sehingga tidak akan terkena efek tidal, sehingga di planet tersebut juga ada perubahan cuaca, musim, iklim dan hembusan angin seperti di Bumi.


Dan baru-baru ini astronom menemukan sebuah sistem tata surya yang berada di konstelasi Pictor sekitar 43 tahun cahaya dari Bumi. Tata surya tersebut berpusat pada sebuah bintang kerdil tua yang disebut HD 40307. Bintang tersebut dikelilingi oleh 6 planet yang salah satunya bernama HD 40307 g yang berdasarkan pengamatan dan perhitungan yang cermat oleh para astronom, diyakini di sana terdapat air berwujud cair dan perubahan iklim dan cuaca serta memiliki angin persis seperti di Bumi sehingga dikatakan planet ini kembaran Bumi dan layak huni. Penasaran dan ingin tahu seperti apa sistem tata surya HD 40307 dan planet HD 40307 g?

0 komentar:

Post a Comment